December 08, 2017

[Review Anime] Tonari no Kaibutsu-kun


Kali ini saya akan mereview anime Tonari no Kaibutsu-kun. Karena baru ada kesempatan nonton anime ini, jadi sekalian saya review.

Judul : Tonari no Kaibutsu-kun
Tanggal Rilis : 2 Oktober 2012
Episode : 13
Durasi : 24 Menit per Eps
Genre : Slice of Life, Comedy, Romance, School, Shoujo
Sumber Cerita : Manga
Studio : Brain's Base

Sinopsis
Mizutani Shizuku, gadis yang hanya peduli dengan nilainya. Namun pandangannya yang dingin mulai berubah semenjak ia bertemu Yoshida Haru, siswa pembuat onar yang berhenti masuk sekolah karena terlibat pertarungan di awal tahun sekolah. Dia tidak jauh berbeda dengan Shizuku, sedikit memahami sifat manusia dan tidak memiliki teman. Shizuku terkejut karena ia menyatakan akan menjadi temannya, dan menyatakan perasaannya kepada Shizuku. Karena kurangnya teman dan interaksi sosial, Shizuku memiliki waktu sulit memahami hubungan dengan Haru. Tapi perlahan-lahan, persahabatan mereka ada kemajuan. Shizuku berpikir bahwa ada sesuatu yang lebih selain kekerasan yang ada di diri Haru. Akhirnya Shizuku pun mulai mengembangkan perasaannya ke Haru, tetapi dia masih belum yakin perasaan apa yang ia rasakan. Bersama-sama Haru dan Shizuku belajar tentang sifat manusia dan hubungan antar manusia.

Jalan Cerita
Mengambil tema Romance antara 2 orang remaja, yakni Mizutani Shizuku dan Yoshida Haru. Menurut saya ceritanya cukup unik, karena kedua tokoh utamanya memiliki kepribadian yang sangat bertolak belakang, tapi saling jatuh cinta dalam waktu singkat. Hal tersebut membuat perjalanan cinta mereka tidak "senormal" pasangan pada umumnya. Dari segi cerita, dengan tema Romance yang unik seperti itu, sebenarnya membuat saya cukup "berharap banyak" dari anime ini ketika menyaksikan episode" awal, karena dari awal pace ceritanya sangat cepat dan justru menurut saya episode awalnya lah yang layak dijadikan klimaks dari cerita, tapi kemudian episode" berikutnya rasanya malah mengalami pace/alur yang "naik-turun" antara klimaks dan anti-klimaks. Selain itu rasanya masih banyak bagian dari cerita yang agak kurang jelas dan menggantung, khususnya di bagian latar belakang para karakter (walaupun mungkin itu merupakan pertanda akan adanya season 2). Meski demikian overall jalan ceritanya cukup menarik, karena hubungan Haru dan Shizuku yang tidak seperti di anime" romance lainnya, di mana justru Tonari no Kaibutsu-kun ini justru lebih menonjol unsur komedinya, dan unsur romancenya ditampilkan dengan cara yang unik dan tidak berlebihan, dan hebatnya lagi unsur komedinya bersumber dari kelakuan para karakternya, bukannya mengandalkan komedi" ecchi, ditambah lagi selipan unsur persahabatan antar para karakter yang menjadikan anime ini menjadi anime romance yang cukup colorful.

Karakter
Dari segi karakter, karakter dan Tonari no Kaibutsu-kun cukup beragam, dan masing - masing memberikan warna pada cerita, khususnya keunikan dari kedua tokoh utama. Karakter Haru menurut saya unik, banyak tingkahnya, kayak idiot. Tapi yang bikin heran dia murid paling pintar di sekolah :v Padahal dia kerjaannya main terus. Kemudian Mizutani Shizuku, Shizuku ini sebagai pasangan dari Haru yang merupakan kebalikan totalnya, Shizuku gadis yang serius dan sangat mencintai belajar, mengutamakan nilai pelajarannya di atas hal apapun, sangat cuek dan dingin, yang mungkin disebabkan juga oleh kehidupan keluarganya, dimana dia hanya tinggal bertiga dengan ayah dan adik laki-lakinya, sedangkan ibunya selalu tidak di rumah karena bekerja, sehingga dia menjadi pribadi yang kesepian tapi dia sendiri tidak menyadarinya. Selalu bingung melihat Haru yang bisa dengan begitu tulus mengejarnya, tapi dia sendiri menyukai Haru walaupun awalnya dia dilema karena merasa perasaannya tersebut dapat mengganggu nilai - nilai pelajarannya.

Art
Visual anime ini jelas bukan yang paling bagus. Pewarnaan pada backgroundnya terkesan masih kasar, dan sesekali animasinya tidak bergerak lancar. Namun hal ini juga bukan berarti bahwa visualnya buruk. Fungsinya untuk mendukung cerita dijalankan dengan baik, dan secara keseluruhan, anime ini tetap terlihat indah. Singkatnya, bagi penonton yang tidak terlalu mementingkan detil, visual anime ini akan cukup memuaskan. Dari segi Animasi dan Artwork, Tonari no Kaibutsu-kun memilik Artwork yang colorful dan menarik, dan cukup detail dalam penggambaran karakter

Ost
Yang saya suka dari anime ini adalah musicnya, karena dalam berbagai adegan, seringkali diiringi oleh instrumental yang rasanya "pas" dan membuat adegan"nya semakin"menyentuh, tidak terlalu mellow tapi tetap manis. Dengan lagu OP berjudul "Q & A Recital" yang dibawakan oleh seiyuu dari Shizuku sendiri yakni Haruka Tomatsu dan lagu ED berjudul "White Wishes" dari 9nine yang juga menyumbangkan lagu "Shoujo Traveler" untuk Beelzebub, sukses membawakan image romance yang unik dari hubungan Shizuku dan Haru, ceria tapi tetap romantis.

Overall
Jalan Cerita : 8 / 10
Karakter : 9 / 10
Art : 8 / 10
Ost : 9 / 10
Tonari no Kaibutsu-kun : 8.5 / 10

Bagi kalian yang lagi nyari anime romance, anime ini kurang saya rekomendasikan. Bukan berarti gak enak buat ditonton. Ceritanya seru, gak bikin bosen, yah lumayan lah buat hiburan.

Next

Related


EmoticonEmoticon