December 03, 2017

[Review Anime] Regalia: The Three Sacred Stars


Kali ini saya akan mereview anime Regalia: The Three Sacred Stars. Karena saya lagi malas, langsung simak reviewnya.

Judul : Regalia: The Three Sacred Stars
Tanggal Rilis : 7 Juli 2016
Episode : 13
Durasi : 24 Menit per Eps
Genre : Action, Sci-Fi, Mecha
Sumber Cerita : Original
Studio : Actas

Sinopsis
Yui dan Rena bersaudara hidup damai di Kerajaan Enastoria. Tapi, mereka kemudian terlibat dalam aliran takdir ketika robot raksasa menyerang Enastoria.

Jalan Cerita
Ceritanya tentang tiga saudari antara Rena Asteria, Tia Kleis, dan Kei Tiesto. Mereka bertiga adalah Regalia. Regalia adalah mecha (robot besar), dan mereka bukanlah manusia. Biasanya Regalia memiliki pilot sendiri. Seperti Tia Kleis dengan Sara Kleis, Kei Tiesto dengan Ingrid Tiesto. Nah, Rena ini enggak punya pilot. Tapi dia punya adik seorang Ratu bernama Yuinshiel Asteria, yang nantinya bakal jadi pilotnya. Sebenarnya bukan adik kandung, Rena ini sebelumnya memang diadopsi oleh ibunya Yui (sebutan Yuinshiel), dan ketika ibunya meninggal, dia menitipkan Yui pada Rena, yang otomatis Rena menjadi kakak angkatnya. Balik ke cerita. Jadi Suatu hari, muncul Regalia Gear yang mengincar Rena, di sana Rena pun berubah untuk pertama kali menjadi Regalia setelah sekian lama. Regalia Gear tersebut merupakan anak buah atau suruhan Johann. Seorang anak kecil yang juga regalia sama seperti Rena. Nah, Johann di sini bereksperimen, dengan Kei menjadi kelinci percobaan. Tapi entah apa terjadi, Kei malah hilang kesadaran dan jadi dibawah kendali Johann. Ingrid yang selalu bersamanya, karena enggak mau terpisah jadi ikut Johann. Ingrid dulunya seorang Ratu juga seperti Yui. Dan namanya Ratu, dia punya bawahan, ada beberapa diantaranya yang ikut Johann dengan alasan melayani Ingrid. Misi mereka merebut Rena. Terlihat dari yang saya beri tahu sebelumnya mengenai Regalia Gear yang menyerang Rena. Perlu diketahui, seorang Regalia Gear biasanya akan susah untuk kembali menjadi manusia biasa. Mereka akan terserap dengan Regalia yang dipilotinya. Saya lupa alasannya apa. Yang jelas semacam ada kontrak / tumbal bila menjadi Regalia Gear. Jadi intinya anime ini bercerita tentang Johann yang ingin merebut Rena untuk menjadi bawahan, tentu saja dengan mengendalikan pikirannya seperti yang dilakukannya pada Kei. Disamping itu, Rena yang tahu Kei ada dibawah kendali Johann, dia pun berniat untuk menyelamatkannya.

Karakter
Karakter sudah saya sebutkan semua sih di tag poin Cerita. Eh, pengisi suaranya! Gila! Ada Ayaneru, padahal saya nonton acak. Dan sadar pas pertama si Rena ngomong, suaranya gak asing. Apalagi saya habis nonton Non Non Biyori, episodenya si Natsumi Koshigaya. Jadi langsung tahu ini Rena suaranya Ayaneru. Ada juga Ogura Yui, dia mengisi suarakan Tia. Sebenarnya saya enggak begitu tahu sama Mbak Ogura, cuma baru tahu dari anime baru yang judulnya Hinako Note. Nah di sana ada juga karakter yang disuarakan Mbak Ogura, jadi agak hafal sama suaranya. Selain dua diatas, ternyata ada satu lagi yang enggak asing, yaitu Nao Touyama. Hahaha, tiga-tiga mengisikan Regalia. Tapi kalau disuruh pilih, jelas Ayaneru dong. huehehe. Oke, setop ngomongin pengisi suara. Dalam cerita loli mecha ini, karakter yang paling menonjol memang para regalianya. Kei sendiri terlihat dewasa, Rena juga tapi menurut saya terlalu banyak pikiran yang berujung lebay. Dan Tia sendiri karakter yang selalu ceria. Sifatnya memang benar - benar seperti anak kecil.

Art
Studio Actas menjadi pemegangnya. Adegan aksinya dibuat dengan lumayan bagus. Kenapa lumayan? Grafis memang menentukan seru tidaknya sebuah adegan aksi. Tapi di sini Grafis menurut saya tidak berperan penting. Adegan - adegannya pendek, meski saya akui beberapa diantaranya sangat keren dan bagus.

Ost
Lagu Pembuka: Divine Spell oleh TRUE dan Lagu Penutup: Patria oleh Minami. Jujur saya enggak terlalu memerhatikan lagu pembuka dan penutup. Saya malah terkesima sama efes suara. Di poin Art sebelumnya saya bilang tidak berperan penting. Iya, menurut saya grafisnya bisa sangat bagus karena efek suaranya. Saya sangat suka ketika adegan bertempur, meski tidak begitu bagus, tapi efek suara yang diberikan jadi berasa hidup. Dan ini menjadi nilai tambah untuk anime ini.

Overall

Jalan Cerita : 7 / 10
Karakter : 8 / 10
Art : 7.5 / 10
Ost : 9 / 10
Regalia: The Three Sacred Stars : 8 / 10

Anime gabungan loli + mecha. Antara imut dan besi. Bagi lolifag mungkin ini bisa jadi tontonan bagus  untuk kalian. Apalagi pengisi suaranya terkenal dengan suara imutnya. Hanya saja, eksekusi ceritanya kurang ngena, terutama di episode - episode terakhir. Bingung saya jelaskannya. Dibilang kecepatan ya enggak, dibilang kelambatan juga enggak.

Next

Related


EmoticonEmoticon