November 20, 2017

[Review Anime] Rail Wars!


Kali ini saya akan mereview anime garapan studio passione berjudul Rail Wars!. gak usah banyak basa-basi langsung saja simak reviewnya.

Judul : Rail Wars!
Tanggal Rilis : 4 Juli 2014
Episodes : 12
Durasi : 24 Menit per Eps
Genre : Action, Harem, Police, Ecchi
Sumber Cerita : Light novel
Studio : Passione

Sinopsis
Anime ini bercerita tentang Takayama Naoto, seorang siswa SMU yang bercita-cita untuk bisa bekerja di Japanese National Railways sebagai masinis. Tetapi cita - cita tersebut hancur setelah ia ditugaskan untuk menjadi ketua sementara dari divisi 4 badan pengamanan kereta dan mengatur anggotanya yang selalu membuat masalah. Ia beserta 3 orang rekan kerjanya dari divisi 4 Sakurai Aoi, Koumi Haruka & Iwaizumi Shou harus melawan kriminal - kriminal yang mengancam keamanan kereta dan stasiun.

Jalan Cerita
Kalau kalian termasuk golongan yang menyukai harem dan fanservice, anime ini sangat cocok buat kalian. Pasalnya, banyak sekali adegan yang memperlihatkan dada dan bokong cewek. Bedanya, anime ini berlatar belakang di kereta. Oh, sedikit spoiler …, tenang saja buat kalian yang menunggu episode bikini. Pasti ada kok!

Karakter
Seperti yang sudah saya katakan sebelumnya, terlalu banyak dada dan bokong! Apalagi si Haruka, karakter dengan ukuran dada D!! Cerita aksi ini tidak menonjolkan sisi aksinya, setiap karakter yang memiliki sifat sendiri pun seakan hilang oleh adegan dada dan bokong (Terlalu menonjolkan “Ecchi”-nya).

Art
Penggambaran dari anime ini terlalu terfokus pada dada dan bokong. Mungkin si produser menyukainya. Saya pribadi tidak terlalu menyukainya, karena ada beberapa adegan yang terlihat aneh. Mungkin memang terlalu fokus pada dada dan bokong. Penggambaran karakter menurut saya sudah cukup, apalagi buat Aoi Sakurai, karakter favorit saya.

Ost
saya tidak begitu paham soal suara dan musik. Lagu pembuka juga tidak membuat saya tertarik, tapi lagu penutupnya membuat kepala saya mengangguk-angguk. Tentu saja penyanyinya ZAQ. Suaranya sudah membuat hati saya terpikat sejak menyanyikan lagu Sparkling Daydream sebagai lagu pembuka Chuunibyou demo koi ga shitai!.

Overall
Jalan Cerita : 6 / 10
Karakter : 7 / 10
Art : 7.5 / 10
Ost : 9 / 10
Rail Wars! : 7.8 / 10

Sebelumnya saya sudah bilang kalau buat kalian yang suka dada dan bokong, disini banyak fanservice-nya. saya yakin, kalian pasti menikmati setiap adegan di anime ini.

Next

Related


EmoticonEmoticon