November 13, 2017

[Review Anime] Ookami Shoujo to Kuro Ouji


Hari ini kita balik ke musim gugur 3 tahun lalu. Saya dari dulu ingin nonton anime ini tapi enggak kesampaian, sebenarnya sih takut ada tikung-tikungan. Ah, setiap anime romantis pasti ada nikung-nikungnya, ‘kan? Hmm, tapi kayaknya saya bakal tarik ucapan itu.“Tidak semua anime romance ada adegan Tikung-tikungan!”

Judul : Ookami Shoujo to Kuro Ouji 

Tanggal Rilis : 5 Otober 2014
Episode : 12
Durasi : 24 Menit per Eps
Genre : Comedy, Romance, School, Shoujo
Sumber Cerita : Manga
Studio : TYO Animations

Sinopsis

Menceritakan tentang seorang siswi SMA bernama Erika Shinohara yang berbohong dengan temannya bahwa dirinya memiliki seorang pacar, Erika berbohong karena ingin mempunyai teman baru saat itu. Namun ketika temannya ingin melihat foto dari pacar Erika, Erika menunjukan sebuah foto dari lelaki yang populer dan dikenal baik hati disekolah itu yang bernama Kyouya Sata.Terperangkap dalam kebohongannya, Erika kebingungan saat mengetahui foto itu adalah pria yang 1 sekolah dengannya. Agar kebohongannya tidak diketahui oleh temannya, Erika pergi menemui Kyouya dengan bermaksud meminta tolong untuk berpura-pura menjadi pacarnya. Kyouya menyetujui hal itu, tetapi sebagai gantinya Erika harus mau menjadi "anjingnya" yang mau disuruh-suruh. Itulah sifat Kyouya sebenarnya, dikenal baik hati oleh orang-orang disekitarnya tetapi sebenarnya tidak seperti itu.Walaupun begitu Erika tetap menyetujui hal itu, agar kebohongannya tidak terbongkar. Perlahan Erika juga memahami sifat sebenarnya dari Kyouya, bahkan Erika telah jatuh cinta kepadanya. Tetapi Erika tidak dapat bertanya kepada Kyouya apakah dia memiliki perasaan yang sama terhadapnya. Apakah akhirnya Kyouya mempunyai perasaan yang sama terhadap Erika? atau apakah Erika ditakdirkan hanya untuk jadi "gadis serigala" selamanya?

Jalan Cerita

Sebenarnya awal cerita agak sepele, cuma cewek yang suka berbohong. Tapi dia berbohong juga ada alasannya, yaitu biar dapat teman dimasa-masa jadi murid SMA. Saat teman-temannya ngobrolin tentang pacar, sedangkan Erika Shinohara sama sekali tidak pernah mengalami hal yang namanya jatuh cinta. Karena takut dibilang ketinnggalan jaman atau semacamnya, akhirnya dia bilang kalau dia punya pacar namanya Kyouya Sata. Kyouya adalah cowok IKEMEN dan sangat populer. Karena Erika tidak menyadari kalau Kyouya satu SMA dengannya, jadi dia ceplas-ceplos ngomongin Kyouya. Tapi, karena Erika sadar kalau Kyouya satu SMA, akhirnya Erika minta tolong pada Kyouya untuk berpura-pura menjadi pacarnya. Namun, dengan syarat Erika harus menuruti apa perintah Kyouya layak anjing yang patuh pada tuannya.

Karakter

Lucu juga lihat karakternya, terutama saat Kyouya malu - malu kucing. Ada beberapa adegan yang masih belum bisa ditebak. Seperti Kyouya yang selalu membayangkan dua boneka salju dimana yang satu diantaranya meleleh, Tapi diepisode terakhir ada alasan dibalik itu semua. Erika juga terlalu blak-blakan, tapi entah kenapa saya malah suka lihat Erika seperti itu. Dia enggak minta yang aneh - aneh, hanya satu, dia ingin Kyouya mengatakan “Aku menyukaimu” dari mulutnya langsung. Karakter lain yang menarik pun ada, seperti sahabat Erika, Ayumi Sanda. Karena ini kisah romantis Erika X Kyouya, Jadi jangan heran kalau Ayumi tidak terlalu menonjol. Ada pula Takeru Hibiya, dia sahabat Kyouya. Dia orangnya baik dan beberapa karakter lain yang tidak bisa disebutkan, karena takut berujung spoiler.

Art

Yang suka anime romantis dijamin pasti suka Art anime ini. Art anime ini mirip seperti anime Ao Haru Ride, Sukitte Ii na yo, dan Kaichou wa Maid-sama!. Eh, berbeda, ya? Hmm, tapi menurut saya sama. Bagaikan karakter yang bergerak dalam komik.

Ost

Jujur saja, saya tidak memedulikan musik maupun efek suara anime ini. Saya terlalu berfokus pada kisah romantis Erika X Kyouya. Omong - omong, judul lagu pembukanya LOVE GOOD TIME yang dibawakan oleh SpecialThanks.

Overall

Jalan Cerita : 9 / 10
Karakter : 9.5 / 10
Art : 9.2 / 10
Ost : 6.5 / 10
Ookami Shoujo to Kuro Ouji : 8.5 / 10

Menurut saya anime ini sangat bagus. Saya bahkan sering menontonnya lagi dari awal, Semoga saja anime ini dapat season 2. 


Next

Related


EmoticonEmoticon