November 10, 2017

[Review Anime] Kyokai no Kanata


Fuyukai desu~ Bagi yang sudah pernah menonton anime ini tentu sudah tahu dengan kata - kata itu. Yup, itu adalah kata - kata yang sering diucapkan karakter utama di anime ini, Mirai Kuriyama, yang artinya “Tidak sopan”.

Judul : Kyokai no Kanata

Tanggal Rilis : 3 Oktober 2013
Episodes : 12
Duration : 24 min per Eps
Genre : Slice of Life, Supernatural, Fantasy
Sumber Cerita : Light novel
Studio : Kyoto Animation

Sinopsis

Kyoukai no Kanata bercerita tentang seorang siswa SMA bernama Akihito Kanbara. Meskipun terlihat seperti siswa biasa, namun sebenarnya ia adalah manusia setengah Youmu yang kebal terhadap luka karena regenerasi tubuhnya yang cepat. Suatu hari, Akihito bertemu siswi bernama Mirai Kuriyama yang tampak akan bunuh diri dengan melompat dari atap sekolah. Akan tetapi, ketika Akihito mencoba menyelamatkannya, Mirai justru melompat kearah Akihito dan menusuk Akihito dengan pedang yang diciptakan dari darahnya sendiri. Beruntung Akihito memiliki kekebalan tubuh yang dapat menyelamatkannya dari tusukan tersebut. Sejak saat itu, Mirai terus membuntuti Akihito dengan alasan ingin menjadikan Akihito sebagai objek latihan bertarungnya. Walhasil, keseharian Akihito pun mulai diisi dengan keberadaan Mirai. Dari sinilah cerita Kyoukai no Kanata bergulir.

Jalan Cerita

Cerita ini berawal ketika seorang remaja SMA yang bernama Akihito Kanbara menyelamatkan seorang gadis berkacamata yang bernama Mirai Kuriyama ketika ia hendak melompat dari atas gedung sekolah. Akihito adalah seorang setengah manusia setengah Youmu yang mempunyai kekuatan immortal (tidak bisa mati). Mirai adalah seorang Spirit Hunter yang mempunyai kekuatan untuk mengendalikan darahnya sendiri. Di klub sastra sekolahnya, Akihito mempunyai dua orang teman. Mereka adalah Mitsuki Nase dan kakaknya, Hiroomi Nase. Keluarga Nase merupakan keluarga Spirit Hunter yang mempunyai pengaruh besar terhadap hal yang berkaitan dengan Spirit Hunter. Entah mengapa Mitsuki memperingatkan Akihito unutk menjauhi Mirai. Meski begitu, Akihito tetap saja mendekatinya.

Karakter

Mirai adalah seorang Spirit Hunter yang takut untuk membunuh Youmu. Ini disebabkan karena kekuatan darah dari klan Kuriyama dianggap terkutuk. Bahkan Mirai pernah membunuh seseorang di masa lalu dengannya. Dengan itu semua Mirai merasa tidak bisa menjalani kehidupan normal dan ingin Akihito menjauhinya, tetapi Akihito terus mendekatinya. Pada akhirnya Mirai bergabung dengan klub sastra. Dia pun menjadi teman Mitsuki dan Hiroomi juga. Namun, rupanya ketegangan mulai muncul. Ada seorang gadis bernama Sakura Inami yang mengejar-kejar Mirai untuk membunuhnya. Dia adalah adik dari Yui Inami yang pernah dibunuh Mirai di masa lalu. Menurut Mirai, Sakura ingin membalaskan dendamnya kepada Mirai. Bahkan Sakura menjadi murid baru di kelas Mirai untuk mengejarnya. Apakah yang akan dilakukan Mirai?
Sementara itu muncul pula sosok misterius di keluarga Nase. Dia adalah Izumi Nase, Spirit Hunter yang merupakan kakak Mitsuki dan Hiroomi. Selain itu muncul pula Miroku Fujima, seorang pria dari Spirit Hunter Association. Di episode awal-awal, baik Izumi maupun Miroku Fujima ini sangat terselubung dan tidak diketahui baik dan buruknya. Namun, sepertinya mereka punya sesuatu yang disembunyikan. Semua itu mungkin berkaitan dengan Akihito, Mirai, dan yang lainnya.

Art

Saya akui Art nya sangat bagus, Kyoto Animation memang luar biasa. Namun, bagian adegan pertarungan seperti terlihat dipercepat, gerakannya enggak luwes, ini terlihat dari sudut kamera yang diperdekat ke karakter, atau tiba-tiba karakter itu tumbang. Mungkin mereka sedang menghemat biaya.

Ost

Opening theme, check. Udah jadi bahan nyanyian saya sehari-hari setelah Birth-nya KamiNai. Kodoku ga hoho wo... nurasu, nurasu kedo~Tapi nggak saya sangka - sangka, lama - lama saya juga suka ending theme-nya! Daisy yang dibawakan STEREO DIVE FOUNDATION berhasil menduduki playlist saya.

Overall

Jalan Cerita : 7.5 / 10
Karakter : 7.5 / 10
Art : 8 / 10
Ost : 8.2 / 10
Kyokai no Kanata : 7.8 / 10

Buat kalian yang gak suka ending gantung, tenang saja anime ini memang di akhiri dengan kembalinya kuriyama tanpa sebab, tapi itu akan di jelaskan di movie Kyoukai no Kanata Movie: I'll Be Here - Kako-hen, Kyoukai no Kanata Movie: I'll Be Here - Mirai-hen. 
Buat kalian yang suka anime romance dan supranatural anime ini wajib kalian tonton, dan lagi sedikit komedi yang ada di anime ini tidak akan membuat kalian merasa bosan. Takdir yang sudah di tentukan, Akihito Kanbara bertemu lagi dengan Kuriyama Mirai di atap, seperti pertama kali dia bertemu.

Next

Related


EmoticonEmoticon