November 27, 2017

[Review Anime] Sakurako-san no Ashimoto ni wa Shitai ga Umatteiru


Tadinya saya mau mereview Bokumachi, tapi nanti saja deh. Dan, kebetulan kemarin - kemarin saya ingin mereview anime ini, soalnya anime ini cukup menarik nih. Langsung saja deh simak reviewnya.

Judul : Sakurako-san no Ashimoto ni wa Shitai ga Umatteiru
Tanggal Rilis : 8 Oktober 2015
Episode : 12
Durasi : 23 Menit per Eps
Genre : Mystery
Sumber Cerita : Novel
Studio : TROYCA

Sinopsis
Tulang-belulang sudah menjadi keseharian bagi seorang osteolog wanita bernama Kujou Sakurako, sekaligus mengalihkan fokusnya dari interaksi dengan orang lain. Beruntung, seorang anak SMA yang menjadi asistennya, Tatewaki Shoutarou, selalu berusaha menarik sang osteolog untuk tidak meninggalkan kehidupan sosialnya. Satu hal yang pasti, ke mana pun keduanya pergi … selalu ada mayat yang menanti.

Jalan Cerita
Jujur saja, ceritanya menarik untuk diawal episode, karena mengandung genre misteri. Dan saya sangat menyukai anime dengan genre seperti ini. Tapi sayangnya eksekusinya kurang, setiap episodenya selalu bercerita tentang tulang. Misterinya berasa garing meski memang jika menontonnya kita bisa banyak belajar dari penjelasan si Sakurako Kujou, contohnya saja nama - nama tulang. Sebab, akibat kenapa mayat bisa mati hanya dilihat dari bentuk tulangnya dan sebagainya. Tapi kembali lagi, mulai dari episode lima saya mulai bosan. Bahkan hampir drop karena cerita yang monoton. Meski di episode 10 dibuat penasaran dengan cerita yang baru, tapi tetap saja eksekusinya kurang.

Karakter
Menurut saya karakter menjadi salah satu nilai penting dalam sebuah cerita/film. Percuma cerita bagus tapi karakternya enggak greget. Nah, kebetulan begitulah yang saya rasakan. Terutama Shoutaro Tatewaki, yang dia ini sok kepo banget. Sakurako Kujou sendiri memiliki sifat yang kelihatan dewasa, tapi terkadang dikeadaan tertentu dia bisa jadi anak kecil. Oh, ada juga guru maniak tumbuhan, tapi maniaknya itu punya alasan, yang nanti akan dijelaskan kalau kalian nonton, soalnya bau - bau spoiler. Ada pula perempuan yang kelihatannya suka ke Shoutaro, tapi dia seperti suka dalam arti biasa, soalnya enggak ada usaha buat mendapatkannya. Kadang saya malah benci sifat seperti ini. Lah, mau bagaimana lagi? Sakurako sudah punya tunangan, lo! Shoutarou malah kelepek - kelepek. Kayaknya Sakurako nganggep Shoutarou jadi adiknya, deh.

Art
Untuk grafis saya akui unik. Bukan berarti bagus, lo. Cuma keren saja, sih. Bagaimana, ya … warnanya terang, meski jujur malah aneh kalau grafis begini bergenre misteri.

Ost
Dear answer oleh TRUE (eps 1, 12), “Uchiyoserareta Boukyaku no Zankyou ni 「打ち寄せられた忘却の残響に」 oleh TECHNOBOYS PULCRAFT GREEN-FUND (eps 2-11). Lagunya agak nyantai tapi saya suka, enggak ada yang spesial cuma saya suka saja.

Overall
Jalan Cerita : 7 / 10
Karakter : 5 / 10
Art : 8 / 10
Ost : 7 / 10
Sakurako-san no Ashimoto ni wa Shitai ga Umatteiru : 6.2 / 10

Yah, episode pertama memang bikin saya penasaran dan memang bagus. Cuma kurang eksekusi, tapi kita bisa belajar tentang tulang di anime ini. Itu nilai plus-nya.

Next

Related


EmoticonEmoticon